Notification

×

Indeks Berita

KETERAMPILAN YANG DIBUTUHKAN KE ABAD-21

Senin, 08 Maret 2021 | 12:46 WIB Last Updated 2021-06-01T06:42:43Z


Gema BungoFM, Muara Bungo (08/03) – Mitra muda, Keterampilan  menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah suatu kecakapan dalam menyelesaikan sesuatu atau tugas. seiring dengan perubahan dunia - perkembangan teknologi memberikan sarana dan prasarana yang membuat kenyamanan hidup. Akses untuk mendapatkannya pun beraneka ragam. Banyak perusahaan dengan  hadirnya teknologi  menggantikan peran manusia. oleh karena itu  kita  perlu melatih keterampilan yang dimiliki untuk bertahan di persaingan karir yang ketat dalam setiap tahunnya.



Sumber : Radio GBFM


Lalu Keterampilan apa saja yang dibutuhkan ?

·         Komunikasi: Keterampilan untuk menulis, membaca, dan mengkomunikasikan informasi secara lisan dan tulisan.

·         Berpikir kritis: Kapasitas untuk menyelesaikan masalah, kreativitas, penalaran logis, dan refleksi diri.

·         Kefasihan digital: Keahlian untuk mengerti untuk menggunakan perangkat digital.

·         Keragaman & kerjasama: Keahlian untuk secara efektif berkolaborasi dan memberikan empati kepada orang-orang sekitar dari latar belakang yang beraneka ragam.

·      Etika & tanggung jawab profesionalisme: Kemampuan untuk berperilaku profesional dan mengaplikasikan etis saat membuat keputusan.

·         Kefasihan dalam mendapatkan dan mencerna informasi: Kemampuan untuk mencari, evaluasi, dan secara efektif menggunakan informasi tersebut untuk keperluan tertentu.



sumber:google

   Kemahiran-kemahiran ini tidak semerta-merta kita pelajari secara formal. Teknologi memberikan kunci kepada kita untuk mempelajari keterampilan baru. 

Jadi bagaimana mitra muda mau belajar apa? Tidak perlu terpaku dengan pengetahuan yang kamu pikir terkait dengan apa bidangmu yah, pengetahuan apapun akan selalu relevan dengan semua yang akan  dilakukan nantinya. Percaya bahwa seluruh pengetahuan yang ada berhubungan dari satu dengan lainnya.

 

 

×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada