Notification

×

Iklan


 

Iklan

gbmobilelogo

Indeks Berita

Putra asli lubuk landai, Daruqotni resmi dillantik jadi Kadis Kominfo

Rabu, 31 Januari 2024 | 11:13 WIB Last Updated 2024-01-31T04:13:24Z

Kepala Dinas kominfo, Daruqotni, foto : gemabungofm.com/Ary 


GBNEWS, BUNGO - Putra asli lubuk landai, Daruqotni, S.ip resmi dilantik sebagai Kepala Dinas Komunikasi, informatika dan persandian (kominfo) kabupaten Bungo oleh Bupati Mashuri, Rabu (31/01/2024).


Pelantikan ini bersamaan dengan pelantikan pejabat eselon II Lainnya, yang dilaksanakan di ruang pola kantor Bupati Bungo.

Pelantikan dilakukan pada pukul 10.00 Wib, terlihat hadir Unsur Forkompinda Kabupaten Bungo dan tamu undangan lainnya. Daruqotni sendiri terlihat hadir dengan menggunakan pakaian jas dan peci hitam.

Daruqotni sendiri sebelumnya menjabat sebagai Kabag umum Sekretariat Daerah Bungo, kini ia menggantikan posisi M Rafli yang sebelumnya ditunjuk sebagai pelaksana tugas (Plt) kepala dinas kominfo.

" Saya berharap agar setiap kepala perangkat daerah yang dilantik hari ini dapat bekerja dengan baik dan amanah. Selain itu, juga dapat memperkenalkan diri kepada stakeholder masing-masing tentang layanan dan program yang akan digulirkannya," kata Bupati saat pelantikan eselon II tersebut.

Usai pelantikan, Daruqotni mengaku bersyukur karena dipercaya untuk mengemban amanah sebagai Kepala Dinas kominfo Bungo, ia berharap dapat menjalankan tugasnya dengan sebaik mungkin

" mohon do'anya, semoga bisa menjalankan tugas baru ini dengan sebaik mungkin dan sesuai dengan visi misi untuk kemajuan daerah kabupaten Bungo," Ungkapnya.


Reporter : Ary 
×
Berita Terbaru Update
close
Streaming Persada